MEDIA ONLINE SIDIK UTAMA | BERITA TERUPDATE DAN TERPERCAYA Pererat Sinergi Forkopimda, Pemkab Karangasem Gelar Pisah Sambut Kapolres

Pererat Sinergi Forkopimda, Pemkab Karangasem Gelar Pisah Sambut Kapolres


KARANGASEM || sidikutama.com - Pemerintah Kabupaten Karangasem menggelar acara Pisah Sambut Kapolres Karangasem di Wantilan Sabha Prakerthi Kantor Bupati Karangasem, Jalan Ngurah Rai, Amlapura, pada Kamis (8/1) sore. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai momentum untuk mempererat jalinan sinergi antara jajaran Forkopimda Kabupaten Karangasem.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata, S.E., Wakil Bupati Karangasem, Pandu Prapanca Lagosa, S.H., M.H., jajaran Forkopimda, serta pimpinan instansi terkait. Hadir pula pejabat lama AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., bersama istri, dan Kapolres Karangasem yang baru, AKBP I Made Santika, S.H., S.I.K., M.I.K.

Rangkaian kegiatan diawali dengan penyampaian pesan dan kesan oleh AKBP Joseph Edward Purba yang menyampaikan apresiasinya atas dukungan pemerintah daerah selama masa tugasnya. Acara kemudian dilanjutkan dengan perkenalan resmi oleh AKBP I Made Santika selaku Kapolres Karangasem yang baru.

Dalam sambutannya, Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata menyampaikan bahwa rotasi kepemimpinan merupakan dinamika organisasi untuk memperkuat pengalaman dan wawasan. Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Karangasem, Bupati mengucapkan selamat datang kepada AKBP I Made Santika dan selamat bertugas kepada AKBP Joseph Edward Purba yang akan mengemban amanah baru sebagai Kapolres Badung.

Bupati berharap kehadiran Kapolres yang baru dapat membawa energi baru dalam penguatan sistem hukum serta pengawalan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel. 

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara Pemerintah Kabupaten dan Polres Karangasem, mengingat saat ini Karangasem tengah berfokus pada pengembangan potensi alam, pertanian, kelautan, dan pariwisata demi kesejahteraan masyarakat.

"Hubungan kerja sama yang telah terjalin baik selama ini kami harapkan terus diperkuat. Pendampingan hukum yang profesional menjadi fondasi kuat untuk menghadirkan pemerintahan yang aman dan terpercaya. Semoga kolaborasi ini semakin solid menuju Karangasem yang Agung (Aman, Gigih, Unggul, Nyaman, dan Gemah ripah loh jinawi)," ujar Bupati I Gusti Putu Parwata.

Sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan kerja sama yang telah berjalan selama ini, acara diakhiri dengan penyerahan cinderamata kepada AKBP Joseph Edward Purba oleh Pemerintah Kabupaten Karangasem dan jajaran Forkopimda.

(Ihwan)

Lebih baru Lebih lama